Villa Escudero, yang terletak di San Pablo City, Provinsi Quezon di Filipina, adalah sebuah resor yang mengusung suasana perkebunan bergaya Spanyol yang menawan yang menawarkan suasana yang segar.Juga terdapat museum yang memamerkan banyak barang antik. Namun atraksi wisata utama dari tempat ini ini adalah sebuah restoran menakjubkan yang berada di bawah air terjun. Meja makan terbuat dari kayu dan bambu yang diletakkan begitu saja diatas aliran sungai dari air terjun.. .
Seperti pada gambar berikut ini, Labasin Falls (air terjun Labasin) sebenarnya bukan air terjun biasa, namun air terjun itu adalah pintu air dari Dana LabasinYang merupakan danau pertama yang digunakan sebagai sumber pembangkit tenaga listrik pertama di Filipina yang dibangun pada tahun 1929 oleh Don Arsenio Escudero.
Keunikan yang sangat orisinal dan berkesan
Penginapan pada Villa Escudero bernuansa alam karena berada di atas Danau Labasin yang berair tenang. Sungguh mengasyikkan menjelajahinya dengan rakit bambu.
Banyak atraksi wisata yang ditawarkan disini seperti menjelajahi desa sekitar dengan menggunakan jeep off road dan anda juga dapat ikut memanen kelapa sawit dari perkebunan yang terdapat di areal ini.
Pembangkit listrik tenaga air di Villa Escudero
Nah, Don Arsenio Escudero adalah perintis kawasan konservasi dan perkebunan ini. Dia menggunakan sumber daya alam yang ada di daerah tersebut untuk menjadi pemasok listrik pada kebun kelapa sawit dan pabrik pengolahan minyak kelapa sawit, Adapun perkebunan dan juga rumahnya bersama isterinya Rosario Doña telah dibangun sebeleumnya pada awal 1900-an.
sumber